Pramuka kwartir cabang kota surakarta>

120 Penggalang Pramuka Solo Ikuti Geladian Pimpinan Regu 2021

Bendera Dianpinru | Ari Kristyono

Pramuka Solo – Ketua Harian Kwarcab Kota Surakarta, Said Romadhon berpesan, kegiatan pramuka saat ini mulai bisa diselenggarakan secara tatap muka, seiring meredanya pandemi Covid-19. Karena itu, pengurus Kwarcab sampai anggota di pangkalan-pangkalan, diharapkan bisa memanfaatkan kesempatan yang mulai terbuka. Tentunya, dengan tetap menjaga protokol kesehatan.

Pesan itu disampaikan Kak Said, saat membuka kegiatan Bidang Binamuda, yakni Geladian Pimpinan Regu (Dian Pinru) di halaman SMP Negeri 17 Surakarta, Rabu (10/11/2021). Kegiatan Dian Pinru 2021 diikuti 120 Penggalang putra dan putri dari 30 gugus depan di Kota Solo.

Pelaksanaan kegiatan selama 4 hari dari tanggal 10 – 14 November 2021, dengan instruktur dari Kwarcab dan Kwarda Jawa Tengah.

“Peserta Dian Pinru adalah para penggalang pemimpin regu di pangkalannya masing-masing. Mereka akan kami bekali dengan sejumlah materi seperti kepemimpinan, sikap mental dan tentunya juga keterampilan yang relevan dengan tugas seorang pemimpin regu,” ujar Pinsus kegiatan, SD Darwiyanti.

Dian Pinru akan ditutup dengan api unggun, Sabtu (14/11) mendatang. Sebelumnya, akan ada lomba tingkat yang akan menguji kemampuan para peserta, sekaligus sebagai bahan evaluasi pelatihan.

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*